Termometer menggunakan Air Raksa untuk akuarium |
Ini merupakan peristiwa yang benar-benar bikin kaget. 2 hari yang lalu, aku sedang bersihin akuarium besar dan kecil. Setelah aku membersihkan akuarium yang besar, maka aku melanjutkan ke akuarium kecil. Lalu aku rapi-rapi dan aku jadikan akuarium kecilku itu tempat penampungan sementara beberapa alat akuarium seperti termometer, pinset, batu untuk gelembung, kotak filter atas, dan pembatas akuarium. Eh gak sengaja aku jatuhin termometer itu di dalam akuarium kecilku itu. seketika perasaan enggak enak, jangan-jangan ujungnya pecah nih !!!
Setelah aku periksa, ternyata termometerku pecah. Cairan warna merah itu berserakan mengenai beberapa alat akuariumku. Baunya menyengat sekali, aku berpikir, inikah air raksa? Udah panik banget ni, aku takut tanganku kena cairan itu. Lalu aku pelan-pelan mengambil termometer yang bagiannya masih utuh, lalu aku masukkan ke kantong plastik tebal dan aku banyak bungkus koran, biar enggak tembus, lalu aku ikat rapat-rapat. Lalu aku cuci tanganku dengan sabun dan air mengalir kurang lebih selama 5-7 menit. Lalu aku merasakan masih ada bau menyengat lagi, karena ketakutan, aku cepat-cepat berpindah tempat untuk mencari banyak oksigen agar menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Setelah merasa cukup, aku tahan nafas untuk membersihkan dengan air peralatan akuarium serta akuariumku yang terkena cairan itu.
Setelah bersih semua, entah karena sugesti atau beneran, aku takut apakah tanganku beneran enggak kena atau kena. Akhirnya aku searching di google apa yang harus dilakukan, lalu aku ambil soda kue dan dicairkan, lalu aku pakai cuci tangan di bagian yang terkena, lalu dicuci dengan air mengalir selama 15-20 menit. Lalu aku cuci lagi dengan sabun, lalu cuci dengan air lagi.
Termometer Digital untuk akuarium |
Setelah aku tanya-tanya dengan teman-temanku yang lebih bisa dengan bahan kimia, katanya yang penting gak terpapar lama dengan air raksa tersebut, dan penanganan cepat maka aman aja. Untuk akuarium yang terkena cairan raksa, harus dicuci dengan air sampai bersih sampai yakin benar-benar bersih. Atau bisa dicuci dengan alkohol 70% lalu dibilas juga dengan air bersih.
Karena kejadian tersebut, sampai detik ini aku masih takut menggunakan akuarium tersebut serta alat-alatnya yang terkena cairan itu. Jadinya aku akan diamkan dalam waktu yang lama. Dan sempet kepikiran bakalan beli termometer digital aja untuk akuariumku. Jadi dengan kejadian ini, kalau mau bersihin akuarium dan peralatannya, terutama termometer yang terdapat air raksanya, jangan sampai pecah. Andaipun pecah, cepatlah menggunakan masker dan sarung tangan. Karena air raksa itu sangat berbahaya. So, be carefull ya ^^
Tidak ada komentar:
Posting Komentar